Untuk yang baru berkenalan dengan OpenCV mungkin sedikit bingung bagaimana cara menggunakannya di Visual Studio 2005, karena paket OpenCV 2.0 tidak termasuk file .lib untuk VS dan harus dibuild sendiri oleh user.
      Berikut step by step untuk menyeting OpenCV 2.0 library di Visual Studio 2005.
0. Pastikan anda sudah punya program Visual Studio 2005
1. Pertama download dan install OpenCV 2.0
Setingan default letak direktori OpenCV adalah 'C://OpenCV2.0'
2. Download dan install CMake
3. Kemudian jalankan program CMake
4. Pada bagian 'Where is the source code' masukan folder dimana file OpenCV2.0 berada
5. Pada bagian 'Where to build the binaries' masukan path direktori tujuan.
Misalnya saya membuat folder baru di C: dengan nama 'cmake_binary_dir' dan ingin saya masukkan ke folder tersebut. Jadi saya masukkan 'C://cmake_binary_dir'
6. Setelah itu klik 'configure' dan akan muncul seperti tampilan berikut.
Ganti pilihan pada 'Specify the generator for this project' menjadi 'Visual Studio 8 2005' dan klik 'Finish'
7. Akan muncul tampilan seperti ini.
Warna merah bukan berarti error ya, hihi,, Bisa coba klik 'configure' sekali lagi kalau mau menghilangkan warna merah tersebut.
8. Kemudian klik 'generate' maka CMake akan bekerja. Kemudian kalau kita lihat di direktori tujuan maka akan terlihat seperti gambar berikut.
9. Buka OpenCV solution (project di visual studio 2005). Ganti setingan 'Debug' menjadi 'Release'seperti pada gambar berikut.
10. Kemudian klik 'build' -> 'build solution'
11. Setelah di build. Klik 'tool' -> 'option'
12. Klik bagian 'VC++ directory'
13. Ganti bagian yang ditunjuk menjadi 'Include file'
14. Tambahkan direktori dimana header-header file OpenCV berada. Klik gambar yang ditunjuk untuk menambah direktori. Kemudian klik 'Ok'
Untuk setingan default, direktori header file berada di 'C://OpenCV2.0\include\opencv'
15. Kemudian ganti bagian yang ditunjuk menjadi 'library file'
16. Kemudian tambah direktori dimana library file berada. Untuk menambah direktori klik gambar yang ditunjuk. Setelah itu klik 'Ok'.
Seperti yang disebutkan di poin no 5, saya menaruh hasil CMake di 'C://cmake_binary_dir', jadi path direktori yang saya masukkan adalah 'C://cmake_binary_dir\lib\release'.
Langkah berikut menyeting library di project yang akan dibuat.
17. Jalankan program Visual Studio 2005. Buat project baru dengan mengklik 'file' -> 'make new(N)'-> 'project'
18. Pilih 'Win32 Console Application Program'. Kemudian masukkan nama file dan klik 'ok'.
19. Ikuti seperti tampilan berikut.
20. Tambahkan file .cpp dengan mengklik kanan pada 'source file' ->'add'->'add(D)'->'new item'
21. Pilih 'C++ file', masukan nama file, dan klik 'add'.
22. Klik kanan pada project dan masuk ke 'property'.
23. Pada jendela property, pilih bagian 'linker'->'input'->kemudian tambahkan file library yang diperlukan pada bagian yang ditandai.
24. Copy dll file yang diperlukan ke direktori project.
25. Yuhu~ sekarang sudah selesai setingannya!! Anda bisa mulai mencodingcoding. Misalnya menampilkan gambar dengan kode seperti dibawah ini. Selamat ber happy OpenCV~
Fiuh,, akhirnya selesai juga ngepos postingan ini,, karena saya pakai Visual Studio 2005 yang berbahasa Korea, jadi versi bahasa inggrisnya saya tulis yang seingat saya saja, kalau sedikit berbeda harap dimaklumi,, Semoga bermanfaat